DFSK merupakan salah satu pemain yang masih relatif baru untuk pasar otomotif Indonesia cukup pandai melihat peluang. Adanya kecenderungan dan perubahan minat pasar tanah air yang kini kian menggandrungi model SUV, terlebih lagi yang memiliki teknologi canggih serta semakin kaya akan fitur, membuat DFSK mengembangkan Glory i-AUTO untuk diniagakan di Indonesia.
Menurut Achmad Rofiqi, PR & Media Manager DFSK Indonesia, mengatakan “Kami mengembangkan mobil ini untuk pasar Indonesia setelah melakukan serangkaian riset dengan karakter, kebutuhan, serta keinginan konsumen.” Achmad menambahkan “Bermodalkan riset ini, akhirnya DFSK meniagakan Glory i-AUTO dengan menawarkan berbagai sisi keunggulan serta kelebihan yang mungkin belum dilirik oleh brand competitor.”
DFSK Glory i-AUTO dilengkapi dengan inovasi berupa penyematan Intelligent Features yang mencakup banyak fitur modern dan canggih untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan konsumennya saat melakukan perjalanan. Sensasi berkendara dengan mobil Glory i-AUTO pun semakin bergaya dengan penyematan perintah suara i-Talk yang rata-rata belum dimiliki oleh kendaraan sejenis lainnya.
Dengan fitur i-Talk, penumpang bisa melakukan sejumlah perintah kepada kendaraan lewat perintah suara. Hal ini mencakup phone connection, voice navigation, media command, car feature voice control, sampai konektivitas dengan total mencapai 100 perintah suara.
DFSK Glory i-AUTO juga dilengkapi dengan berbagai sensor untuk mengaktifkan beragam fitur kenyamanan lainnya seperti lampu depan berteknologi LED dengan fitur auto light, wiper dengan sensor hujan yang akan bekerja sesuai dengan intensitas hujan, serta tidak ketinggalan foot operated tailgate untuk membuka pintu bagasi cukup dengan ayunan kaki.
Pada bagian kabinnya, mobil ini menerapkan floating head unit berukuran 9 inci yang sudah terintegrasi dengan audio steering switch dan center panel control di konsol tengah. Head unit canggih ini menawarkan pemutar audio dan video sebagai unit hiburan, navigasi, tampilan kamera 360 untuk parkir, sampai pusat untuk fitur perintah suara i-Talk.
Kenyamanan kabin semakin lengkap berkat fitur auto AC control system. Artinya sudah menggunakan teknologi digital AC dengan pengaturan secara otomatis. Fitur ini akan mempertahankan suhu ruangan sesuai dengan keinginan penumpang tanpa harus mengubah suhu udara secara terus menerus.
Mobil ini mengandalkan mesin turbo yang mampu menghasilkan daya sebesar 149 hp dan torsinya mencapai 220 Nm. Serta mobil ini pun bertransmisi CVT.
Dengan berbagai macam fitur luar biasa yang diberikannya, DFSK membanderol harga jual Glory i-AUTO ini seharga Rp335 juta on the road Jakarta.
DFSK disinyalir hadir dalam pameran yang diadakan GAIKINDO di akhir tahun 2021 dengan membawa produk andalan mereka yang juga memiliki fitur-fitur yang luar biasa tentunya dengan berbagai penawaran menarik yang diberikan. Tunggu dan nantikan kehadiran serta penawaran menarik dari DFSK hanya pada pagelaran GAIKINDO Jakarta Auto Week 2021.
Akan hadir juga berbagai brand ternama dunia sebagai pesertanya, dalam penyelenggaraan GAIKINDO Jakarta Auto Week yang akan memberikan berbagai macam penawaran menarik dan tentunya akan menghadirkan berbagai macam model terbaru. Jadi rencanakan pembelian mobil barumu di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2021 ya!
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar pameran GAIKINDO Jakarta Auto Week, ikuti Instagram @jakartaautoweek atau kunjungi www.jakartaautoweek.com.